Kotabaru – 23/11/2022 bertempat di Kantor Kecamatan Kelumpang Hulu kab. Kotabaru telah dilangsungkan rapat lanjutan mediasi permasalahan koperasi dengan mitra yaitu PT. FAS, dalam hal ini pihak koperasi meminta kepada managemen PT. FAS tentang transparansi pengelolaan usaha koperasi yaitu PLASMA Sawit dan meminta duduk bersama dalam merancang RAPBK koperasi dan PT. FAS untuk tahun depan.
Pertemuan yang dihadiri Oleh Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kab. Kotabaru bapak Yusuf Palindang, MM selaku Kabid Koperasi mewakili DISKOPERINDAG, Dinas Pertanian, Polsek Kelumpang Hulu, Perangkat Kecamatan Kelumpang Hulu Danramil Kelumpang Hulu yaitu membahas pokok –pokok permasalahan sesuai dengan rapat mediasi sebelumnya antara Koperasi Prod. Mufakat bahum Jaya dan PT. FAS.