TENAGA PENDAMPING UMKM TAHUN 2023

NOOR HIKMAH ISNANI, ST Sabtu, 12 Agustus 2023 31 Kali

Salam UMKM !!!

Sobat UMKM, khususnya diwilayah Kabupaten Kotabaru, tau gak.... Kalau di Kabupaten Kotabaru ada Tenaga Pendamping UMKM

Nah..

Tenaga Pendamping UMKM ini pelaksanaan tugasnya ada di Bidang Usah Mikro pada Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Kotabaru, dan siap membantu para pelaku UMKM.

Tenaga pendamping UMKM memiliki peran, tugas dan fungsi untuk meningkatkan kemajuan usaha UMKM yang didampinginya sesuai dengan target sasaran kinerja.

Tenaga pendamping UMKM juga diharapkan dapat mendorong transformasi usaha informal ke formal dimana usaha yang didampingi bisa memiliki legalitas usaha NIB (Nomor Induk Berusaha).

Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Kotabaru saat ini memiliki 2 orang tenaga pendamping UMKM, yaitu Dina Ramadani, S. Pd dan Liliana Sari Iskandar, SH. Yang siap membantu para pelaku usaha di Kabupaten Kotabaru untuk bertransformasi menjadi lebih baik.

Ayoo para UMKM, wujudkan impian kalian menjadi UMKM yang berdaya saing dan lebih maju dengan memanfaatkan jasa tenaga pendamping UMKM secara gratis di Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Kotabaru. (Isn)


Berita Terkait